Dunia Mainan Anak adalah Peluang Usaha

(gambar sumber : niatusaha.com)

Dunia anak-anak adalah dunia yang menyenangkan, bermain bebas tanpa beban, dan segala mainanpun tersedia saat ini, lebih bervariatif dan harganyapun juga terjangkau. Nah melihat hal ini, ambil sisi bisnisnya yaitu peluang usaha berjualan mainan anak-anak.

Bagaimana peluang usaha ini berjalan? Sebelum mengupas lebih lanjut mengenai hal ini, perlu diingat bahwa trend mainan anak saya raasa ga akan ada habisnya untuk beberapa tahun kedepan dan dimasa yang akan datang. Seiring bertambahnya anak-anak baru :) yang memang sebagian besar butuh mainan anak oleh karena itu coba kita mulai berbisnis disini.

Pada dasarnya, bisnis jualan mainan anak ini sangat mudah dan tidaklah sulit. Intinya, silahkan mencari grosir mainan anak di daerah anda dan bisa mengambil dalam jumlah yang sedang atau besar tergantung bujet anda. Setelah itu ada dua cara menjualnya yaitu  dengan menjual eceran ke tempat-tempat tertentu misal sekolahan dan yang kedua adalah mensuplai toko-toko kelontong di daerah pasar dan pinggit jalan (jadi barang dagangan anda akan dititipkan disana kerjasama saling menguntungkan).

Hany itu saj asih pada dasarnya, tapi mungkin kita bisa lebih kreatif aoabil amodal kita cukup yaitu dengan meminta bantuan sales/menggaji mereka untuk berjualan di area sekolahan dan juga bisa juga untuk mensuplai ke daerah luar kota yang tidak terlalu jauh dengan tempat anda. Intinya peluang usaha ini harus disertai sistem marketing /pemasaran yang cukup bagus.

Apapbila anda sudah mendapat langganan dari beberapa toko kelontng yang menjajakan mainan anak-anak maka itu adalah jalan masuk yang cukup bagus. Anda bisa melebarkan peluang usaha jualan mainan anak ini ke daerah luar kota seperti yang diatas disebutkan. Mudah kok ga sulit, tetangga saya soalnya sudah ada yang jualan seperti ini jadi sedikit mengertilah hehe.  Okay selamat mencoba.

-->

Mengintip Peluang Usaha Rental Mobil Modal Nekat

(gambar sumber : cardekho.com)


Selamat Datang Pembaca Setia ...

Artikel yang ke lima sejak blog ini dimunculkan akan saya coba ulas sedikit mengenai peluang usaha yang modalnya nekat tanpa modal uang padahal usaha rental mobil. lho? bagaimana bisa?

Begini, sebelum mengulas lebih jauh mengenai hal tersebut yang perlu diketahui adalah bahwa bisnis rental mobil memang merupakan sebuah bisnis yang cukup ramai dan tidak sedikit pula saingannya. Lalu apakah kita bisa bersaing dengan para pengusaha rental mobil yang sudah bermain sejak lama? Jawabnya bisa bahkan dengan modal yang sangat minim dan tidak harua beli mobil. Yaitu dengan metode "Smart Online Broker".

Jadi sebenarnya bukan dengan modal tanpa uang sama sekali, namun tetep memakai uang tapi nilainya sangat sedikiti tidak sebanding dengan harga mobilnya. Ada sedikit langkah yang bisa anda ambil diantaranya :
  1. Cari partner / teman / rekan yang sudah menjalani atau memiliki rental mobil. Sebainya yang bisa dipercaya. Dan ajak mereka bekerjasama. Anda yang memasarkannya dan anda bisa sharing profit dari hasil kuntungannya.
  2. Buatlah sebuah website/blog tentang rental mobil tersebut dengan nama usaha anda sendiri tentunya. Jadi seolah-olah memang usaha tersebut milik anda. Jika ada order baru anda ambilkan ke rekan anda yang sudah diajak kerjasama sebelumnya. 
  3. Promosikan website anda di social media misal facebook, twitter dan bisa juga iklan koran baris didaerah anda.
Dah sebenernya hanya itu aja sih memulai peluang usaha rental mobil modal nekat ini. Pada prisnispnya kerjasama dengan rekan/partner yang memiliki armada mobil dan anda sebagai broker tapi menggunakan bendera anda sendiri.

Cukup menarik bukan, tidak ada salahnya jika anda melihat kesempatan ini. beli domain (.com) dan hosting cukup 250-300 ribu saja pertahun sudah bisa memiliki sebuah nama website bagi anda. Tapi memang perlu diingat pelayanan juga harus bagus. Ada sedikit tips untuk tahap awal sebaiknya sewa mobil tidak lepas kunci atau hanya mobil saja. Namun sebaiknya satu paket mobil, driver dan BBM supaya aman  semuanya.

Semoga Bermanfaat. Thanks

Memanfaatkan Peluang Usaha di Facebook


Hola dan Halo apa kabar pembaca? Semoga kabar anda tetap baik dan selalu semangat menyambut berbagai pelung usaha yang ada disekitar kita khususnya di Facebook yang akan kita ulas kali ini. Sebenarnya banyak dari kita yang menggunakan Facebook sebagai media sosial berbagi pengalaman dengan teman, kerabat, keluarga serta juga relasi bisnis dan juga kadang dipakai untuk jualan, tapi sebenarnya jika  kita memanfaatkan jejaring sosial tersebut dengan cukup baik maka ternyata luar biasa bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah yang tidak sedikit., dan gratis pula bagi kita.

Bagaimana kita memanfaatkan kesempatan ini? sebelum kesitu sedikit saya ingin bercerita bermula dari obrolan dengan teman yang teman dia sudah lumayan sukses berbisnis melalui media sosial ini. Jadi orang tersebut pada awalnya membuka usaha laundry dan menyewa kios serta menggaji beberapa karyawan, tapi tahu-tahu kok usaha laundrynya tutup dan dijual? nah pertanyaan besar ternyata orang ini sudah bisa memanfaatkan media sosial facebook tersebut sebagai lapak pengganti kios laundry dia. Dia menjadi reseller busana muslim dari salah satu kota di Indonesia dan dengan gencar mempromosikan produk tersebut ke teman dan relasi dia di jejaring sosial ini dan hasilnyapun lebih besar dibanding usah alaundry yang sudah berjalan dan bisa dibilang maju tadi.

Apakah kita bisa menirunya? saya rasa jika Tuhan mengijinkan apapun bisa terjadi bukan? orang yg sukses jualan di facebook pada awalnya juga coba-coba hehe.. Namun memang harus ada etika berjualan di foum tersebut supaya teman dan relasi kita di facebook juga tidak terganggu oleh berbagai produk yang kita tawarkan apalagi jika kia mengetag photo produk itu di wall teman begh,,, lama-lama temen akan sebel juga.

Ada beberapa strategi dari mulai pemilihan produk dan juga cara berjualan/promosi di media jejaring seperti facebook diantaranya yaitu:
  1. Carilah produk yang bisa dikirim dengan mudah ke seluruh penjuru pelosok tanah air bahkan manca negara misalnya produk pakaian atau souvenier. Pada intinya sebisa mungkin menghindari makanan yang relatif agak ribet jika akan dikirim.
  2. Promosikan secara teratur setiap hari, mungkin di jam-jam tertentu misal jam 10 pagi 1 siang dan 5 sore serta 8 malam, dan jangan setiap waktu kita promosikan selalu produk kita tersebut. Hindari selalu mengetag photo produk ke dinding teman. Jadi posting produk adalah disela sela postingan status normal anda.
  3. Perjelas sistem pembelian dan pembayarannya, bahwa harga belum termasuk ongkos kirim dan sebagainya.
  4. Siapakn nomer khusus untuk pemesanan produk apabila anda mempunyai lebih dari satu handphone, jadi agar lebih mudah merespon konsumen dan juga supaya tidak mengganggu privasi anda di nomer pribadi anda. Biasanya sekarang sudah banyak yg pakai PIN BB.
  5. Ingat peluang usaha jualan di facebook ini masih terbuka lebar dan jangan pernah berpikiran bahwa sudah banyak orang dan anda hanya punya kesempatan sedikit. Kesempatan yg sudah sukses dan anda yang belum memulai sama besar jadi ambilah.
Perlu diketahui juga tidak sedikit orang yang berjualan di facebook tapi mereka adalah penipu. Untuk menghindari stigma negatif ini yang berimbas ke bisnis anda nanti sebaiknya anda perjelas sistem jual belinya dengan memungkinkan COD (Cash On Delivery) misalnya bisa ketemuan di mana, atau anda bahkan sudah punya kantor/konter sendiri. Hal ini jelas menambah kepercayaan konsumen untuk berbelanja di tempat Anda.

Mungkin sedikit informasi ini saja yang bisa saya bagi, sebenarnya ingin lebih memperpanjang artikel mengenai hal ini tapi ya intinya hanya itu mau gimana lagi? hehe.. 

Semoga informasi peluang usaha jualan melalui facebook ini bisa anda manfaatkan dengan baik. Jika ada keinginan untuk maju, ga ada salahnya kita selalu mencoba. Tetep semangat dan selamat mencoba.


Peluang Usaha Warung Grosir Berjalan

(sumber gambar : murahgrosir.com)

Jumpa lagi di artikel yang membahas beberapa kesempatan bisnis yang ada di sekitar kita. Untuk kali ini marilah kita membahas sedikit mengenai peluang usaha warung grosir namun berjalan/bergerak. Bagaimana maksudnya? coba kita ulas secara singkat saja ya.

Dari bermula obrolan dengan pedagang angkringan yang anaknya membuka bisnis warung yang barang-barangnya berasal dari hasil diskon berbagai supermarket/mall besar dan di ajual lagi. Nah inspirasinya sebenarnya dari situ. Jika anak pedagang tadi mempunyai warung dirumahnya karena memang memiliki lahan, namun bagaimana jika kita tidak memiliki warung yang letaknya strategis? salah satu cara efektif yaitu dengan kita menjemput bola datang ke konsumen.

Prinsip dasar dari peluang usaha grosir ini yaitu, dimana kita mengumpulkan informasi mengenai tempat-tempat supermarket yang sedang diskon  dan kita harus segera belanja disana dan kita jual lagi dengan harga yang lebih murah dari harga normal. Misal seperti beberapa waktu lalu ketika penulis melihat minuman festea di salah satu supermarket yang sedang diskon disana dijual sekitar Rp.4000 an sekian padahal harga normal bisa Rp.6000-Rp.6500 di eceran, nah jika kita bisa membeli dalam jumlah yang relatif besar maka bisa kita jual lagi dengan harga Rp.5.800 maka sudah terlihat lebih murah dan tentunya kita masih untung.

Lalu bagaimana sistem pemasaran warung grosir berjalan ini? sama saja seperti pada artikel sebelumnya, kita buat brosur, kita masukan list harga produk kita dan kita berikan keterangan bahwa setiap bulan bisa produk baru yang bisa dipesan, lalu sebarkan brosur tersebut ke berbagai perumahan, warung kelontong, masyarakat sekitar dan ditempat-tmpat yang sekiranya mendatangkan banyak orderan. Jika ada yang pesan maka anda antar.

Dengan sistem seperti ini dimana anda membeli dari sumber yang membrikan diskon serta anda menjual lagi dengan harga dibawah harga normal, maka setidaknya akan memiliki daya saing yang cukup bagus, apalagi anda mengantar sampai depan pintu konsumen dengan harga yang lebih murah daripada konsuemn harus kewarung wah pastinya peluang usaha ini cukup menarik untuk dicoba.


Bulan Ramadhan dan Kesempatan Peluang Usaha

(sumber gambar : herosetyanofario.wordpress.com)

Halo..

Edisi artikel peluang usaha di blog untuk kali ini saya akan mencoba mengupas sedikit kesempatan bisnis yang bisa kita ambil dan manfaatkan di bulan puasa/ramadhan. Sepertinya kita perlu memanfaatkan kesempatan yang hanya sebulan dengan sebaik-baiknya. Dalam satu bulan sekiranya yang paling kenceng bisnis kecil dan menengah adalah makanan dan busana muslim.

Jika kita lihat di bulan puasa, kebutuhan akan makanan khususnya cemilan roti kering dan basah serta berbagai hidangan untuk berbuka puasa menjadi trend selama bulan ramadhan tsb. Selain itu menjelang Hari Raya Lebaran tiba biasanya kebutuhan akan busana muslim dan perlengkapannya juga ada. Jadi bagaimana kita bisa memanfaatkan peluang ini sehingga kita bisa membuka bisnis dan usaha walau hanya sebulan saja.

Untuk masalah makanan kecil dan cemilan, anda bisa mendatangi tempat grosir cemilan, banyak kok dan bisa dijumpai dengan mudah, saya malah klo belanja roti dan hidangan kecil lainnya malah ke grosir tsb karena harga bisa jauh lebih murah dibanding toko biasa. Nah, kesempatan untuk menjualnya di bulan puasa bisa lebih bisa mendatangkan untung yang tidak kecil jika memang kita pintar dalam menjajakan dagangan kita. Peluang usaha ini tidak terlalu sulit, mungkin kita bisa agak kreatif dengan membuat brosur dan sebarkan ke semua perumahan dan kampung sekitar anda, berikan servis antar sampai tujuan sehingga konsumen bisa lebih enak memesannya.

Kalo untuk busana muslim dan perlengkapnnya gimana ya? Nah untuk yang satu ini anda memang harus berkunjung ke pusat grosir dan membutuhkan modal yang agak lumayan juga, namun bisa saja, anda mengambil photo-photo dari berbagai busana muslim tersebut ketika anda maen ke pusat grosir tanya berapa harganya, dan jadikanlah katalog mini dan silahkan tawarkan ke rekan, kolega teman dan juga bisa iklankan ke social media semacam facebook.

Banyak jalan sebenarnya jika kita memang bisa mencari berbagai informasi dan kesempatan untuk memulai bisnis walaupun usaha bisnis kecil-kecilan. Perlu diingat yang besar biasnaya bermula dari yang kecil juga. Semog artikel mengenai peluang usaha ini bisa memberikan gambaran yang bisa menjadi inspirasi kecil buat kita semua.

Peluang Usaha Jual Tupperware Online

Halo.. Salam...

(sumber gambar : tupperware.co.id)

Dengan melalui blog ini saya mencoba memuat sedikit informasi mengenai sebuah peluang usaha yang bisa dilakukan oleh ibu rumah tangga, mahasiswa, anak SMA, karyawan swasta dan pengangguranpun bisa juga asal bisa dan tahu mengenai internet.

Broker barang produk yang diminati masyarakat merupakan salah satu peluang bisnis yang bisa diambil jika memang berani dan siap untuk meraup untung yang tidak sedikit. Menjadi makelar online dalam artikel kali ini khususnya menjual tupperware bisa menjadi sebuah kesempatan yang bisa kita manfaatkan. Tai sudahkah anda tahu bagaimana melakukannya?

Buatlah sebuah blog mengenai tuppwerware, postinglah semua produk yang dijual di dealer tupperware dikota anda, eh tapi sebelumnya sebaiknya anda menjadi member disana. Dengan menjadi member maka jika anda berbelanja produk tupperware tersebut maka anda akan mendapat diskon dan anda bisa jual dengan harga normal atau dengan memberi potongan harga kepada pembeli anda. Dan akhirnya masih untung kan? hehehe.. prinsip dari peluang usaha ini sangat sederhana kok tidaklah sulit.

Lalu bagaimana prosedur untuk menjadi membernya? saya tidak begitu mengetahui detailnya, namun dari cerita teman saya yg sudah menjual produk-produk tupperware secara online sangat mudah kok dan tidaklah sulit, silahkan tanya di dealer tupperware setempat yang ada dikota anda saya rasa juga akan lebih jelas disana.

Anda bisa menggunakan blog gratis seperti wordpress atau blogspot, dan silahkan promosikan juga melalui social media seperti twitter, Facebook dan juga BBM jika anda menggunakan smartphone BB untuk komunikasi dengan rekan-rekan anda. Ohya jika ingin lancar dalam menghandle konsumen, maka sebaiknya di blog anda , nomer handphone di tulis besar sehingga konsumen jelas dan mudah menghubungi anda nantinya.

Menjadi broker tupperware saya rasa masih sangat prospek mengingat produk ini masih sangat banyak peminatnya. Semoga sedikit informasi ini bisa menjadi info peluang usaha bisnis buat anda yang memang sedang mencari kegiatan bisnis sambilan.

Salam